Hukum Ohm berbunyi, “Besar arus listrik (I) yang mengalir melalui sebuah penghantar akan berbanding lurus dengan tegangan/beda potensial (V) yang diterapkan kepadanya dan berbanding terbalik dengan hambatannya R.”
Sehingga rumus hukum Ohm adalah sebagai berikut:
Keterangan:
V : tegangan listrik (Volt)
I : kuat arus (Ampere)
R : hambatan (Ω atau Ohm)
Hukum Kirchoff
Hukum Kirchoff berbunyi, “Jumlah kuat arus yang masuk ke suatu titik cabang sama dengan jumlah kuat arus yang keluar dari titik cabang tersebut”.
Sehingga rumus hukum Kirchoff adalah sebagai berikut:
Keterangan:
I : kuat arus (Ampere)
Hambatan pengganti
Hambatan pengganti adalah besarnya hambatan setara dengan total hambatan yang dihasilkan dari suatu rangkaian listrik. Rumus hambatan pengganti sendiri dibagi menjadi dua, yaitu hambatan seri dan hambatan paralel.
Berikut adalah hambatan pengganti rangkaian seri:
Sementara itu, berikut rumus hambatan pengganti rangkaian seri:
Berikut adalah hambatan pengganti rangkaian paralel:
Sementara itu, berikut adalah rumus hambatan pengganti rangkaian paralel:
Keterangan:
R : hambatan (Ω atau Ohm)
Contoh soal:
Seorang montir sedang memperbaiki rasio rusak. Kerusakan ada pada hambatan yang nilainya 2 ohm dan harus diganti. Sedangkan dia memiliki tiga hambatan, yang nilainya masing-masing 4 ohm, 6 ohm, dan 12 ohm. Apa yang harus dilakukan montir untuk mengganti hambatan yang rusak?
Diketahui:
R1 = 4 ohm
R2 = 6 ohm
R3 = 12 ohm
Pembahasan:
R5 = R1 + R2 + R3
R5 = 4 + 6 + 12
Jadi, R5 = 22 ohm
Jika ketiga hambatan dirangkai secara paralel, maka nilainya menjadi:
1/Rp = 1/R1 + 1/R2 + 1/R3
1/Rp = 3/12 + 2/12 + 1/12
Rp = 12/6 ohm
Rp = 2 ohm
Jadi, montir tersebut harus merangkai ketiga hambatan secara paralel untuk mendapatkan hambatan yang nilainya 2 Ohm.
Demikian daftar lengkap rumus Fisika dengan sedikit penjelasan yang sering digunakan. Rumus Fisika di atas akan perlahan dipelajari di sepanjang masa studi jenjang SMA.
Gunakan materi di atas untuk memahami rumus Fisika lengkap yang sering digunakan untuk UTBK.***
Sumber:
https://www.zenius.net/blog/kumpulan-rumus-fisika-lengkap
https://katadata.co.id/intan/berita/63627e409caa0/memahami-rumus-rangkaian-seri-dan-paralel-serta-contoh-soal
https://katadata.co.id/intan/berita/63627e409caa0/memahami-rumus-rangkaian-seri-dan-paralel-serta-contoh-soal